Has / Have


 "Has" dan "have" adalah bentuk dari kata kerja yang digunakan untuk menunjukkan kepemilikan atau keadaan sesuatu. Keduanya berarti "memiliki" dalam Bahasa Indonesia, tetapi digunakan dengan subjek yang berbeda.


1. Pengertian "Has" dan "Have"


"Have" digunakan bersama dengan subjek jamak dan beberapa subjek tunggal, seperti: I, you, we, they.

Contoh: "I have a book." (Saya memiliki sebuah buku.)


"Has" digunakan bersama dengan subjek tunggal, seperti: he, she, it.

Contoh: "She has a cat." (Dia memiliki seekor kucing.)


2. Fungsi "Has" dan "Have"


Menunjukkan kepemilikan, contohnya:

"They have a big house." (Mereka memiliki rumah besar.)

"He has a car." (Dia memiliki sebuah mobil.)


Menunjukkan sesuatu yang dimiliki oleh subjek:

"I have an idea." (Saya memiliki sebuah ide.)

"She has a plan." (Dia memiliki sebuah rencana.)



Digunakan dalam bentuk Present Perfect Tense, yaitu ketika membicarakan tindakan yang sudah terjadi dan masih memiliki dampak sekarang:

"I have finished my homework." (Saya telah menyelesaikan PR saya.)

"She has visited that place." (Dia telah mengunjungi tempat itu.)


1. Formula Penggunaan "Has" dan "Have"


"Have" digunakan untuk: I, you, we, they (subjek jamak).

"Has" digunakan untuk: he, she, it (subjek tunggal).


2. Struktur Kalimat Menggunakan "Has" dan "Have"

Positive (+):

Subject + have/has + object.

Contoh:

I have a car.

She has a cat.


Negative (-):

Subject + do/does + not + have + object.

Contoh:

I do not have any money.

He does not have a brother.


Interrogative (?):

Do/does + subject + have + object?

Contoh:

Do you have a pen?

Does she have a bicycle?


3. Contoh Kalimat Menggunakan "Has" dan "Have"


Positive:

They have a beautiful garden.

She has a new dress.


Negative:

We do not have enough time.

He does not have any siblings.


Interrogative:

Do you have a meeting today?

Does it have a warranty?


4. Contoh Dialog Menggunakan "Has" dan "Have"


Dialog 1:

A: Do you have any pets?

B: Yes, I have a dog. How about you?

A: My sister has a cat, but I do not have any pets.


Dialog 2:


A: Does your friend have a car?

B: Yes, he has a red car. It’s really nice.

A: I wish I had one too.


Dialog 3:


A: Have you finished your homework?

B: No, I still have some math problems to solve.

A: My brother has already completed his.



Post a Comment

0 Comments